Jika sahabat wanita atau pasangan Anda yang terlihat lebih gemuk, ada baiknya Anda tutup mulut meski gemas ingin mengingatkannya untuk segera melakukan diet. Pasalnya, penelitian terbaru menunjukan bahwa memberitahu seseorang untuk menurunkan berat badan, sebenarnya malah membuat berat badannya kian melonjak.
Hasil dari studi yang dilakukan oleh University of Waterloo ini dimuat pada jurnal Personal Relationships, dan menunjukan bahwa perempuan yang menerima lebih banyak pesan positif lebih sukses untuk menjaga bahkan menurunkan berat tubuh, dibandingkan dengan yang menerima lebih banyak pesan negatif.
Professor Christine Logel dari Reninson University College di University of Waterloo yang memimpin penelitian ini mengatkan, "Ketika kita merasa buruk dengan tubuh kita, biasanya kita akan memninta orang terkasih dan terdekat seperti keluarga, teman, dan kekasih untuk meminta dukungan dan saran. Respon mereka memiliki efek yang lebih besar dari yang kita pikirkan,".
Para peneliti mengumpulkan responden perempuan dengan rentang usia 18-21 tahun yang seringkali tak puas dengan berat tubuh mereka, kemudian tim dari psikologis sosial bertanya kepada partisipan mengenai perasaan mereka ketika melihat angka yang kurang memuaskan pada timbangan. Selanjutnya, mereka pun diminta untuk menuliskan kesan dan unek-unek pada secarik kertas.
Lima bulan kemudian, mereka ditanya kembali apakah mereka pernah berbicara dengan orang yang mereka sayang mengenai berat tubuh mereka. Lalu, tiga bulan kemudian, peneliti menganalisa apakah para perempuan ini mengalami perubahan berat tubuh.
Penemuan ini mengungkapkan bahwa responden perempuan yang menurut keluarga atau sahabat tidak gemuk atau tidak terlihat tidak menarik, ternyata berat badan mereka cenderung tak berubah atau turun perlahan. Lalu, responden yang menerima pesan negatif justru mengalami pelonjakan berat badan hingga dua kilogram.
Akhirnya, penelitian pun menyimpulkan bahwa responden perempuan yang diterima apa adanya oleh lingkungan sekitar, cenderung mencintai dan ingin menjaga tubuh lebih baik. Sementara itu, mereka yang memperoleh tanggapan negatif, malah tampak lebih stres dan kurang menarik.
No comments:
Post a Comment
Silahkan berikan komentar sesuai dengan topik bahasan dan tidak melanggar unsur-unsur yang merugikan dan menghina. Komentar yang sifatnya spam akan dihapus.
Terimakasih sudah berkunjung dan memberikan komentar di blog Kawan Bicara.